Kustodian Kripto Prime Trust Ajukan Perlindungan Kebangkrutan Chapter 11

Sumber: The Crypto Times

Kustodian kripto Prime Trust telah mengajukan perlindungan kebangkrutan Bab 11 di Delaware setelah menghadapi kekurangan dana pelanggan.

Dalam pengajuannya pada 15 Agustus, perusahaan tersebut mengatakan memiliki sekitar 25.000 – 50.000 kreditor. Selain itu, juga memiliki liabilitas sekitar US$100 juta – US$500 juta dibandingkan dengan estimasi aset senilai US$50 juta – US$100 juta.

“Perusahaan bermaksud untuk mengajukan sejumlah mosi kepada Bankruptcy Court. Tujuannya untuk memfasilitasi evaluasi yang sistematis atas semua strategi perusahaan, termasuk kemungkinan penjualan aset dan operasinya,” ungkap perusahaan melalui siaran persnya.

Prime Trust menambahkan bahwa mereka mengantisipasi mosi tersebut akan mencakup permintaan untuk terus membayar gaji dan tunjangan kepada karyawan. Lima kreditur tanpa jaminan utama perusahaan memiliki klaim sekitar $105 juta, termasuk klaim terbesar sebesar $55 juta.

Kreditur tanpa jaminan terbesar Prime Trust memiliki klaim lebih dari $55 juta. Sumber: Stretto

Prime Core Technologies Inc, Prime Trust, LLC, Prime IRA LLC, dan Prime Digital LLC terdaftar sebagai entitas yang mengajukan perlindungan Chapter 11.

Perintah Penghentian Operasi Perusahaan

Kebangkrutan Prime Trust terjadi setelah regulator bisnis Nevada mengeluarkan perintah penghentian operasi perusahaan pada 21 Juni. Alasannya adalah kondisi keuangan yang “sangat buruk” dan tidak dapat memenuhi penarikan pelanggan.

Beberapa hari kemudian pada tanggal 26 Juni, regulator Nevada mengajukan petisi ke pengadilan untuk menempatkan perusahaan dalam pengawasan kurator. Pengadilan kemudian menyetujui pengajuan tersebut pada tanggal 18 Juli.

Prime Trust menyetujui petisi tersebut berdasarkan “defisit substansial antara aset dan liabilitasnya.”

Pada saat petisi diajukan, Prime Trust berhutang lebih dari $85 juta dalam bentuk fiat kepada kliennya tetapi hanya memiliki sekitar $2,9 juta. Kewajiban aset digitalnya lebih kecil, dengan Prime Trust berhutang sekitar $69.5 juta dalam bentuk kripto sementara memegang sekitar $68.6 juta.

Baca Juga: Penambang Bitcoin, Core Scientific Ajukan Kebangkrutan Chapter 11

Hardianti

Hardianti

Lulusan sarjana Fisika Universitas Hasanuddin. Menggeluti bidang penulisan artikel dan transkrip.

Artikel Lainnya:

Advertisement