Kumpulan Situs Terpercaya Untuk Menambang Bitcoin

Kumpulan Situs Terpercaya Untuk Menambang Bitcoin (BTC)

Menambang Bitcoin atau mining Bitcoin merupakan salah satu kegiatan untuk mendapatkan Bitcoin. Sebagian besar layanan yang tersedia pada situs-situs terpercaya untuk melakukan penambangan adalah cloud mining.

Manfaat cloud mining yaitu Anda tidak perlu memiliki pengetahuan yang mendalam tentang hardware mining maupun membeli peralatan komputer yang mahal. Nah, berikut ini terdapat kumpulan situs terpercaya untuk menambang Bitcoin.

1.  IQ Mining

Untuk menggunakan IQ Mining, Anda tidak perlu menjadi seorang ahli mining crypto terlebih dahulu. Cara melakukan penambangan bitcoin melalui situs ini cukup dengan melakukan beberapa prosedur verifikasi sederhana. Setelah itu, Anda mulai mendapatkan koin crypto pertama.

Selain Bitcoin, IQ Mining juga mendukung Zcash, Ethereum, Dash, Litecoin, dan Moner. Keuntungan yang diperoleh tergantung pada jumlah hashrate yang Anda sewa. Selanjutnya, semua pendapatan pelanggan akan terlindungi oleh smart contract khusus.

2.  HashFox

HashFox merupakan satu-satunya perusahaan mining yang menawarkan penjualan rig penambangan. Jadi, Anda membeli miner yang akan di-host pada sebuah mining farm dan teknisi yang telah memenuhi syarat untuk mengurus maintenance-nya.

Situs ini juga memiliki asuransi “Wily” dengan pemberhentian kontrak secara sementara apabila kontrak mining tidak memberikan keuntungan. Selain Bitcoin, Anda juga dapat menambang Zcash dan Litecoin.

3.  Hashing24

Hashing24 adalah situs mining Bitcoin yang ada sejak tahun 2015. Situs ini memiliki tampilan yang sederhana dan menyediakan 19 bahasa sesuai dengan kebutuhan pengguna. Perusahaan Hashing24 telah bekerja sama dengan penyedia mining terkenal lainnya seperti BitFury.

Selain itu, situs ini juga memiliki tingkat layanan yang baik dan sangat membantu pengunjung. Adapun harga untuk situs Hashing24 yaitu mulai dari $19 – $68 untuk 100 Tb/detik.

4.  Worm Miner

Worm Miner merupakan salah satu situs yang sangat diminati oleh orang Indonesia. Situs ini telah memiliki lebih dari 150.000 miner. Cara menambang Bitcoin pun cukup mudah, yaitu Anda hanya perlu melakukan registrasi dan mendapatkan satu mesin mining gratis untuk memulai proses penambangan.

5.  Bitzfree

Saat mendaftar menggunakan situs Bitzfree, Anda akan mendapatkan hadiah 2Ghs. Situs ini juga akan memberikan poin untuk menambah kecepatan penambangan sebesar 10% setiap login.

Bitzfree memberikan berbagai cara untuk mining lebih cepat. Cara-cara tersebut tergolong sederhana, misalnya mengikuti sosial media atau mengerjakan beberapa tugas yang diberikan.

6.  Bitcointrain

Lama kontrak yang ditawarkan Bitcointrain minimal 1 tahun, dan Anda dapat memberikan setoran awal yang tidak terlalu besar. Situs ini menjanjikan bahwa pengguna dapat menggunakan peralatan mining selama yang ia inginkan. Adapun rata-rata keuntungan sebesar 0,5%.

7.  Genesis Mining

Genesis berdiri sejak akhir tahun 2013. Situs ini memiliki banyak peminat, sehingga termasuk dalam salah satu yang terbesar di dunia. Genesis Mining berbasis multi pool, diantaranya Litecoin, Bitcoin, dan lain-lain.

Kelebihan situs ini yaitu proses mining yang instan. Hal ini terbukti karena setelah 4-5 jam pembayaran, maka cloud mining akan aktif. Genesis Mining aktif setiap waktu selama 24 jam. Selain itu, sistem pembayaran beragam seperti transfer bank, Bitcoin, VISA/MasterCard, Dogecoin, Litecoin, hingga Darkcoin.

8.  JustMining

JustMining mendukung cloud mining untuk Bitcoin, Ethereum, Ethereum Classic, dan Zcash. Sebagian besar menganggap bahwa situs ini cukup positif dengan sistem pembayaran yang mudah.

Namun, JustMining hanya tersedia dengan bahasa Prancis. Untuk itu, bagi Anda yang tidak menguasai bahasa tersebut pasti akan mengalami kesulitan.

Hardianti

Hardianti

Lulusan sarjana Fisika Universitas Hasanuddin. Menggeluti bidang penulisan artikel dan transkrip.

Artikel Lainnya:

Advertisement