Setelah Resign dari Binance, Changpeng Zhao Dapat Bebas dengan Jaminan $175 Juta

Sumber: Benjamin Girette/Bloomberg/Getty Images

Binance dan pendirinya Changpeng “CZ” Zhao telah mengakui melanggar undang-undang Amerika Serikat terkait pencucian uang dan pendanaan terror. Atas kasus tersebut, CZ kemudian mengundurkan diri sebagai CEO Binance, dituntut membayar sejumlah denda, serta terancam hukuman penjara.

Namun, CZ dilaporkan akan membayar uang jaminan sebesar $175 juta. Ia juga setuju untuk kembali ke Amerika Serikat 14 hari sebelum tanggal 23 Februari 2024.

Dalam dokumen jaminan yang diajukan pada 21 November di pengadilan federal Seattle, Zhao setuju untuk memberi tahu pengadilan di mana dia akan tinggal. Surat penangkapannya dapat dikeluarkan jika dia tidak hadir pada tanggal persidangan.

Jika tidak hadir di pengadilan, ia terancam denda sebesar $250.000 dan hukuman maksimal 10 tahun penjara.

Perjanjian dengan CZ. Sumber: PACER

Meninjau Kembali Perintah Pembebasan CZ

AS diperkirakan akan meninjau kembali perintah pembebasan Zhao. Jika hakim menolak peninjauan kembali perintah tersebut, maka perintah tersebut akan berlaku efektif pada 27 November pukul 5 sore waktu Washington.

Sementara itu, jika hakim mengabulkan peninjauan kembali sebelum tanggal tersebut, Zhao harus tetap tinggal di AS sampai keputusan dibuat.

Tidak ada perjanjian ekstradisi antara AS dan Uni Emirat Arab. Namun, kedua negara membuat perjanjian bilateral untuk meningkatkan kerja sama penegakan hukum pada 24 Februari.

Zhao telah tinggal di Dubai selama beberapa tahun. Meskipun ia berada di sana, Binance masih belum memiliki kantor pusat global resmi.

Baca Juga: Binance Luncurkan Wallet Web3 Untuk 150 Juta Pengguna

Hardianti

Hardianti

Lulusan sarjana Fisika Universitas Hasanuddin. Menggeluti bidang penulisan artikel dan transkrip.

Artikel Lainnya:

Advertisement