US Chamber of Commerce Kecam Regulasi SEC Yang Dinilai “Asal-Asalan”

Sumber: The Hill

Dalam sebuah amicus brief yang diajukan ke Pengadilan Tinggi AS pada 9 Mei, US Chamber of Commerce memberikan dukungan penuh kepada Coinbase. Organisasi ini menuduh SEC dengan sengaja menciptakan kondisi yang sulit dan tidak menentu bagi perusahaan kripto yang beroperasi di negara tersebut.

“SEC telah dengan sengaja memperburuk keadaan dengan mengklaim otoritas yang luas atas aset digital sambil menerapkan pendekatan berbasis penegakan hukum yang asal-asalan. Kekacauan regulasi ini adalah hasil rancangan, bukan kebetulan ” tulisnya.

“Amicus brief” berasal dari istilah Latin yang berarti “teman pengadilan”. Istilah ini mengacu pada nasihat atau informasi yang diberikan oleh pihak ketiga yang tidak secara eksplisit terlibat dalam kasus pengadilan tertentu.

Menekan SEC

Selain itu, Chamber of Commerce menekan SEC untuk segera menanggapi keluhan Coinbase pada tanggal 25 April. Keluhan tersebut diajukan setelah Coinbase menerima pemberitahuan Wells dari SEC pada bulan Maret mengenai “potensi pelanggaran” bursa terhadap undang-undang sekuritas AS.

Ringkasan Amicus Curiae yang diajukan oleh Chamber of Commerce. Sumber: Chamber of Commerce.

Coinbase Hanya Meminta Tanggapan Petisi

Perlu dicatat bahwa pengaduan Coinbase tidak meminta pengadilan untuk memaksa SEC mengadopsi aturan baru untuk mata uang kripto. Sebaliknya, bursa tersebut hanya meminta agar komisi memberikan tanggapan atas petisi bulan Juli, yang secara hukum berhak untuk menerimanya dalam “waktu yang sesuai”.

Chamber of Commerce kemudian mengklaim bahwa “penolakan” SEC untuk menanggapi Coinbase atau “terlibat dalam pembuatan peraturan apa pun” tidak hanya berbahaya, tetapi juga melanggar hukum.

Organisasi ini juga mengkritik regulator keuangan karena gagal memberikan jawaban yang jelas atas pertanyaan. Padahal, terdapat sekitar 20.000 aset digital yang ada saat ini yang seharusnya dianggap sebagai “sekuritas” berdasarkan Hukum Federal.

Selain Chamber of Commerce, perusahaan investasi kripto yang dipimpin oleh salah satu pendiri Coinbase, Fred Ehrsam juga mengajukan petisi untuk mengajukan amicus brief lain untuk mendukung bursa kripto. Perusahaan tersebut mengklaim bahwa tindakan SEC telah “melumpuhkan industri yang baru lahir.”

Baca Juga: SEC Menangkan Gugatan $2,8 Juta Atas Dugaan Manipulasi Harga Token Kripto

Hardianti

Hardianti

Lulusan sarjana Fisika Universitas Hasanuddin. Menggeluti bidang penulisan artikel dan transkrip.

Artikel Lainnya:

Advertisement