Yuk Kenalan Dengan OKX Wallet, Dompet Kripto Segudang Fitur

OKX Wallet merupakan salah satu dompet kripto multichain baru yang kini tengah menggemparkan komunitas kripto. Wallet ini memiliki banyak fitur luar biasa yang tidak dimiliki oleh para kompetitornya.

Pada artikel ini, kita akan mengulas semua hal yang perlu diketahui tentang OKX Wallet.

Apa itu OKX Wallet?
OKX Wallet adalah dompet penyimpan aset kripto dan NFT dengan sifat non kustodian, yang berarti pengguna memiliki tanggung jawab penuh dalam mengelola kunci pribadi dan aset kriptonya.

Selain sebagai dompet, OKX Wallet juga merupakan aplikasi multifungsi yang berisikan fitur-fitur menarik seperti swap, staking, NFT Marketplace, dan browser terdesentralisasi.

OKX Wallet tersedia dalam aplikasi mobile untuk iOS dan Android. OKX Wallet juga dapat diakses melalui ekstensi browser seperti Mozilla Firefox, Chrome, Brave, Edge, dan lainnya. Keunikan terdapat pada versi mobile dimana aplikasinya menjadi satu dengan OKX Exchange, jadi pengguna dapat dengan mudah bertransaksi di bursa kripto terdesentralisasi OKX, maupun di OKX Wallet di satu tempat tanpa berpindah-pindah aplikasi.

Fitur Unggulan OKX Wallet

Multichain Wallet
OKX Wallet merupakan wallet yang dapat digunakan dalam 37 blockchain populer seperti Bitcoin, Ethereum, OKX, Solana, BSC, Polygon, Avalanche, Tron, Arbitrum, dan masih banyak lagi.

Transaksi Kripto Langsung dari OKX Wallet
OKX Wallet memungkinak kita untuk berinteraksi dengan berbagai aplikasi terdesentralisasi (Dapps) di seluruh jaringan yang kompatibel dengan EVM. Kategori Dapps yang paling mudah diakses adalah bursa terdesentralisasi (DEX).

Bursa terdesentralisasi memiliki beberapa keunggulan, seperti kita tidak perlu dirumitkan dengan proses pendaftaran. Kita hanya perlu menghubungkan OKX Wallet kita ke DEX lalu memilih aset yang ingin ditukarkan lalu mengklik proses transaksi.

Mendapatkan Passive Income di DeFi (Staking)
Dapps memungkinkan kita untuk meminjam, meminjamkan, menyediakan likuiditas, dan mendapatkan keuntungan dari hasil investasi kita. Beberapa platform terdesentralisasi yang dapat kita gunakan untuk mendapatkan passive income adalah Uniswap, SushiSwap, Compound, Maker, Lido, Rocket Pool.

Membuat NFT langsung di OKX Wallet
Setelah kita membuat karya seni seperti lukisan, musik, atau video, kita dapat meminting karya kita di platform NFT Marketplace milik OKX. Kita juga dapat memonetisasi karya kita dengan mendaftarkannya di pasar agar dapat dijual. Kita juga bisa dapat menetapkan jumlah pembayaran royalti dari karya NFT kita.

Selain dapat mencetak NFT, OKX juga menyediakan launchpad bagi kita yang ingin serius membuat proyek NFT. Keuntungan dari Launchpad NFT OKX adalah karya kita nantinya dapat dipromosikan di OKX NFT Marketplace.

Perdagangkan NFT di Marketplace NFT Ternama
Dengan OKX Wallet, Anda dapat membeli dan menjual NFT untuk mendukung kreator favorit Anda atau mendapat untung dari membeli rendah dan menjual tinggi. Sebagai dompet Web3 multichain, Anda dapat terhubung ke pasar di beberapa blockchain untuk memperdagangkan NFT. Contohnya termasuk OpenSea, LooksRare, NFTrade, dan OKX NFT Marketplace. Tidak seperti banyak platform perdagangan NFT, OKX NFT Marketplace sama sekali tidak membebankan biaya untuk penjualan pasar sekunder.

Jelajahi Metaverse dan GameFi dengan OKX Wallet
OKX Wallet juga berfungsi sebagai pintu gerbang Anda ke GameFi dan metaverse. Dengan judul GameFi play-to-earn populer seperti Axie Infinity, Blockchain Brawlers, dan CryptoBlades, kita bisa mendapatkan hadiah dalam aset GameFi , dan NFT yang dapat diperdagangkan mewakili banyak item dalam game. Dompet Web3 kita bertindak sebagai akun Anda untuk game blockchain. OKX Wallet mencatat progres gameplay dan menyimpan aset virtual apa pun yang kita terima dengan aman. Begitupula dengan dunia Metaverse seperti Decentraland dan Sandbox, OKX Wallet menyediakan apa saja yang kita butuhkan dalam menjelajahi dunia virtual yang baru ini.

Selalu Update dengan OKX News
Kita dapat selalu update dengan berbagai berita hangat seputar kripto dan web3 dengan hanya membuka tap News di OKX Wallet. Dengan memantau berita, kita bisa terhidar dari kehilangan momen dalam memantau proyek-proyek kripto menarik.

Berpartisipasi Secara Langsung dalam Acara-acara Menarik
Dengan fitur Discover, kita dapat secara langsung mengikuti acara-acara menarik yang didukung oleh OKX Web3 Wallet.

Cara Menggunakan OKX Wallet

Download OKX Wallet
OKX Wallet dapat kamu download di iOS dan Android. OKX Wallet juga dapat digunakan di Browser PC seperti Chrome, Firefox, Brave, dan sebagainya sebagai ekstensi.

Kamu dapat mengunduhnya melalui link: https://www.okx.ac/id/web3/rewritethesystem?channelid=16606576

Membuat Wallet
Buka aplikasi atau ekstensi OKX Wallet, lalu klik Create Wallet. Selanjutnya buat kata sandi baru. Setelah itu lakukan backup wallet dengan klik “Back up now” dan ikuti langkah selanjutnya.

Mengimport Wallet
Jika kamu sudah mempunyai wallet, kamu dapat mengimpornya melalui seed phrase maupun private key. Klik “Import Wallet” lalu masukkan seed phrase atau private key dan klik “confirm”. Selanjutnya klik “confirm” untuk menyelesaikan proses impor wallet.


Menerima atau Mengisi Saldo Kripto
Klik “Receive”, lalu pilih kripto yang ingin kamu isi saldonya. Selanjutnya copy address wallet kripto tersebut. Setelah itu, kamu ‘paste’ address tersebut scan QR code ke laman withdrawal exchange atau dari wallet lain untuk menyelelesaikan proses penerimaan dana.

Mengirim Kripto
Klik “Send”, lalu pilih kripto yang akan dikirimkan, masukkan address wallet penerima, nominal lalu klik “confirm” untuk menyelesaikan proses pengiriman.

Cara Menghasilkan Uang dengan OKX Wallet
OKX Wallet menawarkan berbagai cara untuk menghasilkan uang. Salah satunya adalah dengan menggunakan fitur Staking, di mana Anda dapat mengunci aset kripto Anda untuk mendapatkan hadiah dalam bentuk bunga. Konsepnya mirip dengan menyimpan uang di rekening bank dan menerima bunga secara teratur.

Selain Staking, Anda juga dapat memanfaatkan dApps browser yang tersedia di OKX Wallet. Melalui browser ini, Anda dapat mengakses protokol DeFi (Decentralized Finance) yang menyediakan berbagai peluang menghasilkan pendapatan pasif. Salah satu cara adalah melalui yield farming, di mana Anda dapat menanamkan aset kripto Anda dalam liquidity pool dan mendapatkan imbal hasil sebagai imbalan.

Selain itu, Anda juga bisa meminjamkan aset kripto Anda melalui protokol DeFi dan menerima bunga sebagai imbalan atas pinjaman Anda. Dengan demikian, Anda dapat memanfaatkan aset kripto yang tidak digunakan secara aktif untuk menghasilkan pendapatan tambahan.

Selain menjadi peminjam, Anda juga dapat menjadi penyedia likuiditas dalam protokol DeFi. Dengan menjadi liquidity provider, Anda menyediakan aset kripto Anda ke dalam liquidity pool, yang digunakan oleh para trader untuk melakukan transaksi. Sebagai imbalannya, Anda akan menerima bagian dari biaya transaksi sebagai pendapatan pasif.

Dengan demikian, OKX Wallet memberikan berbagai opsi untuk menghasilkan pendapatan melalui berbagai aktivitas di dunia kripto, termasuk Staking, yield farming, meminjamkan aset, dan menjadi penyedia likuiditas.

Artikel Lainnya:

Advertisement